Sabtu, 22 Maret 2025 bertepatan dengan 23 Ramadhon 1446 H setelah selesai melaksanakan Sholat Isya dan Tarawih keliling ke Blok Karangsari, Kepala Desa bersama para Ketua Rukun Tetangga langsung berkumpul di Aula Kantor Desa untuk melaksanakan Rakor Bersama menjelang persiapan Hari Raya Idul Fitri 1446 H.
Rakor dipimpin langsung Kepala Desa Dedi Hidayat, S.Pd.I, dan dihadiri oleh seluruh Ketua RT yang ada di Desa Muktisari yang berjumlah 14 Orang dan 1 Orang ketua Rukun Warga.dalam sambutannya Kepala Desa memberikan Amanat dan arahan untuk mengantisipasi hal hal yang tidak diharapkan terutama menjelang musim mudik lebaran. “Ronda malam jangan sampai kosong disetiap Bloknya, jadwal yang sudah tertera mohon diaktifkan kembalai”, sambutnya.
Hal hal lain dibahas pada acara Rakor tersebut terutama keluh kesah para ketua RT selama memimpin warganya, Kepala Desa pun meminta masukan permasalahan permasalahan yang dihadapi di lingkungan warga Rt tersebut, baik yang bersipat sosial kemasyakatan, ataupun permaslahan dibidang pembangunan lingkungan. banyak masukan yang diterima Kepala Desa dan akan dijadikan prioritas Pembangunan di tahun depan.
Dalam kesempatan Rakor tersebut tak lupa Kepala desa pun memberikan hak para Ketua RT berupa insentif untuk tiga bulan kebelakang yaitu untuk bulan Januari, Februari dan Maret 2025. Para Ketua RT pun sangan bergembira karena menjelang Lebaran mereka sangat membutuhkannya.
0 Komentar